Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Gagas MoU Untuk Keroyok Kemiskinan

PKH Kabupaten Tolitoli
Berbagai cara telah dilakukan untuk mengalahkan sosok antagonis bernama kemiskinan itu,  namun setiap upaya hampir seluruhnya keok.

Sadar akan kekuatan kemiskinan yang begitu besar, SDM PKH Kabupaten Tolitoli mencoba menggalang kekuatan pihak lain, bersinergi, menyatukan kekuatan, bersama-sama melakukan pengeroyokan terhadap musuh tangguh itu.

Hasilnya awal Februari mendatang akan lahir Nota Kesepahaman (MoU) antara PKH Tolitoli dan Dinas Pendididikan Kabupaten Tolitoli.

MoU tersebut nantinya akan menjadi amunisi Pendamping PKH mendesak setiap sekolah di Kabupaten Tolitoli agar mendaftarkan anak KPM PKH menjadi penerima Beasiswa Program Indonesia Pintar.

Diharapkan dengan MoU tersebut tidak ada lagi alasan pihak sekolah untuk tidak mendaftarkan siswa yang berasal dari KPM PKH sebagai penerima bantuan program andalan Presiden Joko Widodo dibidang pendidikan itu.

Kedepan SDM PKH Kabupaten Tolitoli juga akan bekerja sama dengan beberapa Organisasi Bantuan Hukum di Tolitoli. Hal ini dilakukan agar KPM PKH menjadi prioritas pemberian bantuan hukum.

Post a Comment for "Gagas MoU Untuk Keroyok Kemiskinan"